Tanggap Bencana Banjir Bandang Balinggi, GMF Gelar Aksi Sosial

Gerakan Mahasiswa FISIP UNTAD (GMF) turun kembali ke jalan atas bencana banjir yang terjadi pada Senin, 29 Mei 2023 di Kecamatan Balinggi, Kabupaten Parigi Moutong.
Penggalangan dana dilaksanakan pada Kamis, 1 Juni 2023 dimulai pukul 15.40-20.30 WITA yang berlokasi di Perempatan Lampu Merah Djuanda. Dana yang terkumpul sejumlah Rp 6.178.000,00. Keesokan harinya, penggalangan dana kembali dilaksanakan di Pasar Masomba dan Perempatan Lampu Merah Djuanda, dimulai pukul 08.30-11.30 WITA dan dilanjutkan kembali pukul 14.00-20.00 WITA. Dana yang terkumpul keseluruhan sejumlah Rp 10.288.400,00.
Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Tadulako (UNTAD) menginisiasi penggalangan dana ini, walaupun kepengurusannya belum rampung. Kegiatan ini diwakili oleh setiap Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) dan Unit Kegiatan Kampus (UKM) yang ada di tataran FISIP.
Menurut Ketua BEM FISIP UNTAD, Hasil dari kegiatan ini agar kiranya kerja teman-teman GMF dapat membantu meringakan beban saudara kita yang terkena musibah. Serta melalui kegiatan kemanusiaan yang melibatkan seluruh lembaga yang ada di FISIP bisa selalu solid dan harmonis.
Tepat pada Sabtu, 04 juni 2023, GMF melakukan perjalanan ke Kecamatan Balinggi, Kabupaten Parigi Moutong untuk menyalurkan bantuan dan membantu masyarakat Kecamatan Balinggi untuk membersihkan material sisa banjir.
Gerakan Mahasiswa FISIP (GMF) memberikan Bantuan Sembako langsung kepada masyarakat Kecamatan Balinggi, sehingga masyarakat langsung mendapat manfaat yang diberikan oleh GMF.
Di Kecamatan Balinggi, jumlah masyarakat yang terdampak sebanyak 1.615 jiwa, korban meninggal 2 orang, mengungsi 32 kepala keluarga, 93 rumah yang terdampak banjir, dan sarana pendidikan yang terdampak yaitu 6 sekolah dan 5 rumah ibadah.
Dengan adanya kejadian banjir di Kecamatan Balinggi, Kabupaten Parigi Moutong yang mengakibatkan banyak warga mengalami kerugian harta benda dan tidak bisa melakukan aktivitas seperti biasa. Kondisi terakhir air yang menggenangi sudah mulai turun, ini harus di tindak lanjuti dengan koordinasi dengan Instansi Dinas terkait dan Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong.
Penulis: Aa, Rahman, dan V
Editor: Malik & Syarif
MUNGKIN KAMU SUKA
AKSI ALIANSI RAKYAT MENGGUGAT TAK KUNJUNG ADA HASIL
[LPM NASIONAL] – Aliansi Rakyat Menggugat melakukan demonstrasi di depan Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Tengah pada hari Senin (12/02/2024) pukul…
MELALUI FAMILY GATHERING BEM FISIP HARAPKAN KOLABORASI DAN PUDARNYA KRISIS KADER LEMBAGA FISIP
LPM NASIONAL – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ilmu Sosial…
KEBEBASAN BEREKSPRESI DIBUNGKAM: ANCAMAN BAGI DEMOKRASI
LPM NASIONAL FISIP 9 bulan yang lalu